Jurus Jitu Turunkan Level Asam Urat - Herbalife Makanan Nutrisi Diet

2 Mar 2013

Jurus Jitu Turunkan Level Asam Urat

Banyak orang yang menganggap gangguan asam urat hanya terjadi pada orang lanjut usia. Padahal gangguan ini juga melanda usia muda. Seringkali gejalanya muncul tanpa disadari. Gejala asam urat antara lain nyeri di persendian, tubuh sering terasa pegal dan sering kesemutan.

Level asam urat pada tubuh jadi jadi sangat tinggi ketika tubuh memproduksinya secara berlebihan dan tidak dikeluarkan secara efisien. Asam urat merupakan produk "limbah" dari proses metabolisme yang dihasilkan dari makanan.


Jika kadar asam urat di dalam tubuh tidak dikontrol, akibatnya menimbulkan rasa nyeri juga bisa menimbulkan komplikasi. Untuk mengontrol kadar asam urat Anda, lakukan saja hal berikut :

  1. Hindari konsumsi makanan yang kaya akan purin, yaitu zat kimia yang menyebabkan produksi asam urat berlebih. Banyak terdapat pada daging merah, kacang-kacangan, jamur dan kembang kol. Atur menu makanan Anda dan cari lauk yang tidak mengandung purin tinggi. Kurangi juga penggunaan garam pada makanan.
  2. Kurangi konsumsi makanan manis. Penelitian menemukan bahwa seseorang yang minum minuman bersoda kaya fruktosa lebih dari enam gelas tiap minggu, beresiko tinggi mengalami gangguan asam urat. 
  3. Turunkan berat badan. Berat badan berlebih atau obesitas memiliki kaitan erat dengan tingginya asam urat dalam darah. Cobalah untuk menurunkan berat badan demi mengurangi resiko gangguan asam urat.
  4. Perbanyak minum air putih. Minum air putih sangat penting agar tubuh terhidrasi dengan baik. Air juga mencairkan kadar asam urat dalam darah, dan bertindak sebagai katalis untuk mengeluarkan produk limbah keluar dari ginjal ke kandung kemih.